Search posts by:

Search posts by:

Newsletter successfully sent
Failed to send newletter

NewsSSESSMENTS: Mencoba Bersaing dengan Kargo Lokal, Trader Thailand Mencocokkan Penawaran Localized dengan Daftar Harga Produsen PE Lokal, Tidak Ada Pembelian Minimum

Author: SSESSMENTS

Seorang trader Thailand memberitahu SSESSMENTS.COM bahwa perusahaan miliknya berusaha bersaing dengan kargo lokal dan mencocokkan penawaran localized dengan daftar harga produsen PE lokal. Dari pihak trader, penawaran PE localized asal Malaysia di semua grade tersedia pada rentang harga THB26.500-31.500/ton ($824-979/ton) dalam tunai, basis FD Thailand, dan belum termasuk PPN 7%. Trader tersebut percaya bahwa para pembeli dapat melakukan pemesanan dengan alasan bahwa level saat ini rendah dan cukup dekat dengan penawaran impor. Selain itu, tidak ada pembelian minimum yang diperlukan untuk kargo ini.

Dari pasar ekspor, pekan lalu, trader tersebut menjual HDPE Film dan LLDPE Film C4 asal Malaysia pada rentang harga $730-740/ton dalam LC at sight, basis CIF pelabuhan utama Vietnam. Namun, pekan ini, trader itu tidak memiliki penawaran untuk kedua kargo tersebut. Sementara untuk LDPE Film, penawarannya naik sebanyak $20/ton dari level pekan lalu. Sejauh ini, trader itu masih menunggu tanggapan  dari para pembeli. Dari sisi permintaan, permintaan secara keseluruhan masih berada di bawah tingkat normal, tetapi permintaan PE pekan ini lebih baik dari pekan lalu mengingat beberapa pesanan diterima dari para pembeli. 

Klik di bawah ini untuk melihat berita dan konten terkait PE Thailand:

NewsSSESSMENTS: Didorong Oleh Pergerkan Pasar, Produsen PE Thailand Merevisi Harga PE ke Pasar Cina

NewsSSESSMENTS: Produsen PE Thailand Mengumumkan Harga Promosi Untuk Menjual Kargo

PlantsSSESSMENTS: PTT Thailand Menjadwalkan Ulang Maintenance di Pabrik HDPE

WeeklySSESSMENTS: Harga PE Asia Tenggara Awal Pekan 4 Mei 

Penawaran PE localized dalam tunai, basis FD Thailand (belum termasuk PPN 7% dalam semua ketentuan)

AsalProdukTipe TransaksiPenawaran (THB/ton)Ekuivalensi Dalam USD/ton
MalaysiaHDPE FilmOffer Given26.500824
MalaysiaLDPE FilmOffer Given31.000-31.500964-979
MalaysiaLLDPE Film C4Offer Given26.500824

Transaksi untuk PE ekspor antara tanggal 8-12 Mei dalam LC at sight, basis CIF pelabuhan utama Vietnam

TanggalAsalProdukTipe TransaksiPenawaran (USD/ton)
8-Mei-2020MalaysiaHDPE FilmSold730-740
8-Mei-2020MalaysiaLLDPE Film C4Sold730-740
12-Mei-2020MalaysiaLDPE FilmOffer Given900

Tags: Asia Pacific,Indonesian,News,PE,SEA,Thailand

Published on May 13, 2020 5:32 PM (GMT+8)
Last Updated on May 13, 2020 5:32 PM (GMT+8)