Seorang produsen PVC berbasis acetylene di Cina memberitahu SSESSMENTS.COM bahwa perusahaannya menyesuaikan naik penawaran PVC lokal mengikuti pergerakan harga berjangka. Pada tanggal 6 Juli, penawaran PVC berbasis acetylene lokal dari produsen itu meningkat CNY150/ton ($21/ton) dibandingkan dengan hari Senin kemarin, level pada tanggal 29 Juni. Namun, dibandingkan dengan level pada hari Jumat lalu, penawarannya stabil. Produsen tersebut memutuskan untuk menyesuaikan naik penawaran mengikuti harga pasar berjangka yang tinggi pada akhir pekan lalu. Selain itu, karena produsen tersebut berhasil menjual volume dalam jumlah besar ke seorang konverter pekan lalu, karenanya, tidak ada tekanan persediaan pada pihak produsen itu saat ini.
Untuk pasar ekspor, dibandingkan pekan lalu, penawaran PVC ekspor dari produsen itu relatif stabil. Penawaran saat ini tersedia di harga $810/ton dalam LC at sight, basis FOB China. Sedangkan untuk India, penawaran berada di harga $850-860/ton dalam LC at sight, basis CIF Pelabuhan Utama India. Pada saat publikasi berita ini, belum ada kesepakatan harga yang dibuat ke pasar India karena penawaranya tidak dapat bersaing dengan pemasok lain. Selain itu, para pembeli India lebih enggan untuk membeli kargo asal Cina setelah meningkatnya ketegangan antara Cina dan India, yang memicu pemerintah India untuk menunda bea masuk semua produk dari Cina. Untuk prospek, produsen tersebut berpendapat bahwa penawaran untuk pengiriman bulan Agustus dari produsen utama PVC Taiwan akan turun. Demikian juga, harga PVC lokal akan stabil hingga bergerak lebih rendah tetapi penurunannya tidak akan signifikan, sebagaimana dinyatakan pada SSESSMENTS.COM.