Search posts by:

Search posts by:

Newsletter successfully sent
Failed to send newletter

NewsSSESSMENTS: Review Pasar Komoditas LLDPE Film C4 Asia Tenggara Pekan Ke-24, Tanggal 8-12 Juni

Author: SSESSMENTS

  • Rentang harga asal Timur Tengah pada level $770-840/ton
  • Rentang harga asal Asia Tenggara pada level $820-900/ton
  • Rentang harga asal Amerika Utara pada level $780-830/ton

Komentar para pelaku pasar untuk LLDPE Film C4 adalah sebagai berikut:

“Kami menerima penawaran LLDPE Film C4 impor asal Filipina pada harga $820/ton dalam LC at sight, basis CIF pelabuhan utama Indonesia. Kami berencana untuk mengamankan beberapa bahan dari produsen Filipina tersebut, namun, produsen itu telah menjual semua alokasi. Sayangnya, kami tidak mendapatkan bahan apapun,” kata seorang konverter di Indonesia kepada SSESSMENTS.COM pada tanggal 9 Juni.

Demikian pula, sebuah rumah dagang global juga mengatakan, “Kami telah menjual habis semua alokasi untuk LLDPE Film C4 asal Thailand. Para pembeli Indonesia masih mengajukan permintaan, namun, kami tidak dapat memenuhi permintaan tersebut.”

Seorang trader regional di Indonesia menjelaskan, “Para pembeli di Indonesia mencari bahan impor karena produsen utama polyolefin di negara ini memiliki alokasi yang terbatas karena pesanan ke pasar ekspor belum diselesaikan. Selain itu, produsen tersebut telah mengalami penutupan yang tidak direncanakan selama dua pekan. Oleh karena itu, produsen itu memiliki penawaran yang terbatas untuk pasar spot. Selain itu, para pembeli memiliki kepercayaan diri untuk mendapatkan kargo impor karena menguatnya mata uang lokal terhadap USD dan Bea Masuk Ditanggung oleh Pemerintah (BMDTP) telah dikeluarkan oleh pemerintah Indonesia. Dari pihak kami, kami telah menjual habis semua bahan impor. LLDPE Film C4 asal Timur Tengah terjual pada rentang harga $820-830/ton, sedangkan untuk kargo asal AS yang dikirim dari Malaysia terjual pada harga $820/ton, semua dalam LC at sight, basis CIF pelabuhan utama Indonesia.”

“Salah satu produsen PE lokal di Thailand telah menyesuaikan naik penawaran LLDPE Film C4 sebesar THB500/ton ($16/ton) dibandingkan dengan pekan lalu. Dari pihak kami, kami memutuskan untuk mempertahankan penawaran agar stabil selama sepekan meskipun terdapat penyesuaian harga naik dari produsen tersebut, karena kami masih memiliki beberapa bahan yang dibeli pada level yang lebih rendah. Namun, meskipun penawaran dari kami lebih rendah dari daftar harga produsen itu, tidak banyak pesanan terbaru yang masuk sejauh ini. Sebagian besar konverter memiliki persediaan yang cukup dan tidak terburu-buru untuk mengisi kembali persediaan mereka. Permintaan secara keseluruhan untuk PE masih tetap lambat. Penawaran tegas dari produsen itu hanya didukung oleh pasokan yang ketat dari pihak produsen dan tren kenaikan biaya monomer. Karena itu, kami ragu apakah tren kenaikan harga PE bisa bertahan,” kata seorang distributor di Thailand kepada SSESSMENTS.COM

Pada tanggal 10 Juni, seorang konverter di Filipina yang dihubungi oleh SSESSMENTS.COM mengungkapkan, “Produsen PE lokal di negara tersebut telah meningkatkan penawaran untuk LLDPE Film C4 sebanyak PHP2.000/ton ($40/ton) dibandingkan dengan pekan lalu. Produsen tersebut memiliki persediaan yang terbatas saat ini karena perusahaan telah menjual kargo dalam jumlah yang banyak ke pasar Cina sejak akhir bulan lalu. Saat ini, penawaran untuk LLDPE Film C4 dari produsen itu berada pada rentang harga PHP52.000-54.000/ton ($1.031-1.071/ton) tergantung pada ketentuan pembayaran, termasuk 12% PPN. Dari pasar impor, kenaikan yang signifikan tercatat pada harga LLDPE Film C4 asal AS. Bulan lalu, penawaran berada pada rentang harga $640-670/ton, saat ini, penawaran tersebut berada pada rentang $790-800/ton dalam LC at sight, basis CIF pelabuhan utama Filipina. Kami pikir penawaran saat ini kompetitif, tetapi kami sedikit khawatir dengan jangka waktu pengiriman yang lama.”

Seorang trader Vietnam mengungkapkan, “Penawaran LLDPE Film C4 impor dari produsen utama polyolefin Saudi telah meningkat sebesar $40/ton dari level pekan lalu, sekarang berada pada level $840/ton dalam LC at sight, basis CIF pelabuhan utama Vietnam. Produsen tersebut mengklaim bahwa alokasi terbatas. Untuk kargo asal AS, penawaran LLDPE Film C4 meningkat antara $20-40/ton dibandingkan dengan periode waktu yang sama, berada pada harga $800/ton dalam LC at sight, basis CIF pelabuhan utama Vietnam. Permintaan untuk semua grade PE masih lemah karena para pembeli masih tidak dapat menerima harga yang tinggi, ditambah dengan persediaan yang cukup.”

Sebuah sumber pasar menginformasikan kepada SSESSMENTS.COM mengenai kargo PE impor yang berasal dari Timur Tengah ke Malaysia, “LLDPE Film C4 impor asal Timur Tengah ke Malaysia telah meningkat antara $30-40/ton dibandingkan dengan level pekan lalu. Para pembeli menunjukkan sentimen pembelian yang lebih baik dibandingkan dengan dua hingga tiga pekan yang lalu. Produsen tersebut memutuskan untuk menyesuaikan naik penawaran karena tren naik di pasar internasional, serta peningkatan permintaan untuk produk akhir. Meskipun para pembeli masih belum melakukan aktivitas pengadaan dalam jumlah yang besar, jumlah pertanyaan meningkat. Beberapa pembeli melakukan pengadaan bahan untuk mengantisipasi harga yang lebih tinggi, sementara pembeli yang lain memulai pengisian bahan baku setelah terdapat peningkatan permintaan produk akhir.”

Transaksi untuk LLDPE Film C4 impor tanggal 8-12 Juni dalam LC at sight, basis CIF pelabuhan utama

AsalTipe TransaksiPenawaran (USD/ton)Negara Tujuan
Timur TengahOffer Received770-840*Indonesia
Timur TengahPurchased770Indonesia
Timur TengahSold820-830Indonesia
Timur TengahOffer Given800Indonesia
Timur TengahPurchased780Malaysia
Timur TengahOffer Given800Malaysia
Timur TengahSold780-800Malaysia
Timur TengahOffer Received810-840*Vietnam
Timur TengahPurchased830Vietnam
Amerika UtaraSold820**-830**Indonesia
Amerika UtaraOffer Given830Indonesia
Amerika UtaraBuy Idea775-780Indonesia
Amerika UtaraOffer Received790-800Filipina
Amerika UtaraOffer Received800Vietnam
Amerika UtaraOffer Given825Vietnam
Asia TenggaraOffer Given820-850Indonesia
Asia TenggaraOffer Received820-840Indonesia
Asia TenggaraSold820Indonesia
Asia TenggaraOffer Given900Vietnam
Asia TenggaraOffer Received860-920Vietnam
Asia TenggaraSell Idea850-870Vietnam
Description: *Pengiriman dari Singapura **Pengiriman dari Malaysia

Tags: Asia Pacific,Indonesian,News,PE,SEA

Published on June 15, 2020 12:03 PM (GMT+8)
Last Updated on June 15, 2020 12:03 PM (GMT+8)