Search posts by:

Search posts by:

Newsletter successfully sent
Failed to send newletter

WeeklySSESSMENTS: Harga PP Bangladesh Awal Pekan 13 April

Author: SSESSMENTS

Para Pemasok Menarik Penawaran PP Ke Bangladesh Di Tengah Perpanjangan Lockdown

  • Ide penjualan untuk kargo PP Homo Raffia asal Saudi tercatat seharga $850/ton
  • Pasar masih tetap sepi
  • Prospek diperkirakan akan tetap bearish

Seperti yang dilaporkan kepada SSESSMENTS.COM, sebagian besar pemasok telah menarik penawaran PP ke Bangladesh di tengah-tengah lockdown yang diperpanjang di negara itu. Untuk pekan yang dimulai tanggal 13 April, sumber pasar menyatakan bahwa sebagian besar pemasok sudah menarik penawaran ke pasar Bangladesh, dan memprioritaskan untuk menjual ke pasar Cina karena pasar PP negara tersebut sedang berada dalam tren naik pekan ini. Dengan demikian, sebuah rumah dagang global saat ini sedang menunggu pemasok untuk menawarkan kembali. Kepada pelanggan, trader itu menyatakan ide penjualan pada harga $850/ton dalam LC at sight, basis CIF Pelabuhan Chittagong untuk kargo PP Homo Raffia asal Saudi.

Tim SSESSMENTS.COM mencatat bahwa tidak ada aktivitas pasar yang tercatat hingga waktu publikasi berita ini karena lockdown di negara itu diperpanjang. Pada hari Jumat malam, 10 April, pemerintah Bangladesh memutuskan untuk memperpanjang lockdown nasional hingga tanggal 25 April sebab jumlah kasus Coronavirus yang dikonfirmasi di negara itu terus meningkat. Karena permintaan masih tetap lemah, tidak ada masalah pasokan yang dilaporkan pekan ini.

Mengenai prospek, pelaku pasar berpendapat kepada SSESSMENTS.COM bahwa pasar PP di Bangladesh akan tetap lamban dalam waktu dekat. Meskipun lockdown berakhir, akan butuh beberapa saat bagi perekonomian untuk pulih sepenuhnya.

Klik di bawah ini untuk melihat berita dan konten terkait PP Bangladesh:

https://www.ssessments.com/weeklyssessments-harga-pp-bangladesh-awal-pekan-6-april

https://www.ssessments.com/newsssessments-kesenjangan-yang-signifikan-tercatat-antara-tingkat-tawaran-dan-penawaran-untuk-pp-impor-ke-bangladesh-meskipun-ada-penyesuaian-sebanyak-tiga-digit

https://www.ssessments.com/weeklyssessments-harga-pp-bangladesh-awal-pekan-30-maret

Penawaran PP impor dalam LC at sight, basis CIF Pelabuhan Chittagong

AsalProdukTipe TransaksiPenawaran (USD/ton)
Arab SaudiPP Homo RaffiaSell Idea850

Tags: Asia Pacific,Bangladesh,ISC,Indonesian,PP,Weekly

Published on April 15, 2020 4:19 PM (GMT+8)
Last Updated on April 15, 2020 4:19 PM (GMT+8)