Perubahan yang Terbatas Tercatat di Pasar PS Asia Tenggara
- Penyesuaian harga yang terbatas tercatat pada harga PS di pasar Asia Tenggara
- Permintaan lesu selama sepekan
- Para pemain pasar melihat peluang yang terbatas dalam hal perubahan harga dan permintaan dalam waktu dekat
Selama sepekan, pasar PS Asia Tenggara menunjukkan perubahan yang terbatas dalam hal harga dan tren permintaan. Di pasar Indonesia dan Vietnam, penawaran untuk grade GPPS Injection dan HIPS Injection lokal tercatat stabil sebagian besar selama sepekan. Namun, karena adanya penolakan dari para pembeli terhadap harga yang tinggi, seorang trader Indonesia menyesuaikan turun penawaran untuk kargo GPPS dan HIPS lokal sebanyak Rp.500.000/ton ($34/ton). Untuk kargo localized, seorang trader di Indonesia menaikkan penawaran untuk kargo GPPS dan HIPS asal Thailand sebanyak Rp.100.000/ton ($7/ton) yang disebabkan oleh depresiasi mata uang lokal terhadap Dolar AS. Di pasar impor, kargo GPPS dan HIPS asal Korea Selatan ke Indonesia dilaporkan tetap stabil, masing-masing tersedia pada harga $920/ton dan $1.020/ton, semuanya dalam LC at sight, basis CIF pelabuhan utama Indonesia. Sementara itu, seorang trader Vietnam meningkatkan penawaran untuk kargo HIPS asal Taiwan sebanyak $10/ton. Untuk pasar ekspor, seorang produsen asal Vietnam memberikan informasi pada SSESSMENTS.COM bahwa pihaknya mempertahankan tingkat penawaran tetap stabil pada level harga $920/ton dalam LC at sight, basis FOB Vietnam. Semua perubahan harga dalam perbandingan pekanan.
Dalam hal permintaan, tidak ada perubahan yang terlihat selama sepekan. Para pembeli masih terus melakukan kegiatan pembelian dalam jumlah yang terbatas. Di Indonesia, seorang trader lokal di negara ini mengungkapkan bahwa permintaan untuk grade GPPS Injection telah menurun secara signifikan sejak Hari Raya Idul Fitri. Sementara di pasar Vietnam, seorang produsen lokal belum menjual habis alokasi bulan ini untuk pasar domestik dan ekspor. Dari sisi pasokan, tidak ada masalah signifikan yang dilaporkan oleh para pemain pasar di Asia Tenggara kepada SSESSMENTS.COM pada pekan ini.
Ke depannya, para pemain pasar PS Asia Tenggara memperkirakan bahwa tidak akan ada perubahan yang signifikan dalam hal permintaan untuk grade GPPS dan HIPS karena tidak ada hal yang dapat meningkatkan minat pembelian. Dalam hal harga, harga SM yang kuat diperkirakan akan memberikan dukungan agar harga PS tetap stabil di tengah permintaan yang lesu, sebagaimana dinyatakan pada SSESSMENTS.COM.