Search posts by:

Search posts by:

Newsletter successfully sent
Failed to send newletter

NewsSSESSMENTS: Kargo PVC Asal Amerika Serikat Berada di Bawah Level Ambang Batas Menjadi Banyak Tersedia di Pasar Cina, Kemungkinan untuk Berubah Lebih Lanjut

Author: SSESSMENTS

Data dari SSESSMENTS.COM menunjukkan bahwa penawaran kargo PVC asal Amerika Serikat berada di bawah level ambang batas menjadi banyak tersedia di pasar Cina pekan ini. Pada tanggal 21 April, seorang trader yang berbasis di Shanghai melaporkan telah menerima penawaran dari produsen PVC Amerika Serikat dengan harga $600/ton. Semua transaksi dalam LC at sight, basis CIF pelabuhan utama Cina. Seiring berjalannya pekan ini, lebih banyak sumber pasar yang melaporkan telah menerima penawaran untuk kargo PVC asal Amerika Serikat. 

Pada tanggal 22 April, kargo PVC untuk pengiriman bulan Mei dari trader Cina terjual dengan harga $590/ton dalam LC at sight, basis CIF pelabuhan utama Cina, asalkan tidak ada masalah dalam ketersediaan kontainer. Sumber pasar menginformasikan kepada SSESSMENTS.COM dalam sulitnya memesan kapal dari Amerika Serikat ke Cina baru-baru ini, dengan alasan terbatasnya ketersediaan kontainer, sehingga keterlambatan dalam pengiriman adalah hal yang biasa. Pada hari yang sama, trader Cina lainnya menerima penawaran kargo PVC impor pada harga $590/ton dalam LC 90 hari, basis CIF pelabuhan utama Cina dari trader. Trader tersebut menempatkan tawaran sebanyak $20/ton lebih rendah dari dari tingkat penawaran awal namun tidak ada tanggapan dari pemasok. Pada tanggal 24 April, pemasok menghubungi lagi dan kargo PVC asal Amerika Serikat ditawarkan pada level yang sama dengan harga $590/ton dengan ketentuan pembayaran dan pengiriman yang sama. Trader tersebut menempatkan tawaran pada harga $575/ton, dan saat ini menunggu konfirmasi dari pemasok. 

Menurut data yang diperoleh team SSESSMENTS.COM, akan ada sekitar 150.000 ton kargo PVC asal Amerika Serikat yang tiba di pelabuhan Cina. Namun secara keseluruhan, rumor mengatakan akan ada sekitar 300.000 ton kargo PVC impor yang tiba di Cina, termasuk dari Taiwan dan Korea Selatan. Ke depannya, beberapa sumber pasar berpendapat bahwa harga PVC impor ke Cina memungkinkan untuk turun lebih lanjut karena pemasok asing menjadi lebih agresif.

Klik tautan di bawah ini untuk melihat berita dan konten terkait PVC:

WeeklySSESSMENTS: Harga PVC Cina Awal Pekan 20 April

NewsSSESSMENTS: Produsen PVC Amerika Serikat Bersedia untuk Menjual Kargo ke Cina di Bawah Level Ambang Batas

NewsSSESSMENTS: Tawaran untuk Kargo PVC Amerika Serikat Ditempatkan Tiga Digit Lebih Rendah dari Penawaran Awal 

NewsSSESSMENTS: Kargo PVC Asal Jepang Muncul dengan Perubahan Harga yang Dramastis, Lebih dari Dua Ribu Dolar

NewsSSESSMENTS: Produsen PVC Jepang Melewatkan Penawaran Kargo ke Cina Selama Dua Bulan Berturut-Turut

Transaksi untuk kargo PVC berbasis ethylene impor asal Amerika Serikat dalam basis CIF/CFR pelabuhan utama

TanggalTipe TransaksiPenawaran (USD/ton)Ketentuan PengirimanNegara Tujuan
21-Apr-2020Offer Received610LC at sightCina
21-Apr-2020Bid Given650LC at sightPakistan
21-Apr-2020Offer Received620LC at sightVietnam
22-Apr-2020Offer Received590**LC 90 hariCina
22-Apr-2020Bid Given570**LC 90 hariCina
22-Apr-2020Sold590*LC at sightCina
22-Apr-2020Offer Received620LC at sightVietnam
22-Apr-2020Purchased600LC 180 hariVietnam
23-Apr-2020Offer Received675*LC at sightPakistan
24-Apr-2020Offer Received590**LC 90 hariCina
24-Apr-2020Bid Given575**LC 90 hariCina
Description: *pengiriman bulan Mei **pengiriman bulan Juni

Tags: Asia Pacific,China,Indonesian,NEA,News,PVC

Published on April 27, 2020 2:36 PM (GMT+8)
Last Updated on April 27, 2020 2:36 PM (GMT+8)